Showing posts with label Ruth Sahanaya. Show all posts
Showing posts with label Ruth Sahanaya. Show all posts

Saturday, September 14, 2024

Broken Heart 2


Judul Album : Broken Heart 2 
Artis : Various 
Tahun Rilis : 2005 
Produser : Jan Djuhana 
Produksi : Sony Music Indonesia

Album kompilasi lagu-lagu hits dengan tema tertentu memang bukan hal baru di industri musik. Banyak label yang rutin memproduksi album-album semacam ini dalam berbagai genre. Apalagi untuk major label besar sekelas SONY MUSIC INDONESIA yang di era 2000an mencapai puncak kejayaan dengan sederet album produksinya yang laris manis di pasaran. Salah satu album kompilasi yang dihasilkan Sony Music Indonesia di masa itu adalah BROKEN HEART yang merangkum lagu-lagu hits bertema patah hati. Album seri pertama sukses besar dengan menghadirkan single baru KISAH SEDIH DI HARI MINGGU dari MARSHANDA. Mencoba melanjutkan sukses seri pertama, album BROKEN HEART 2 kemudian dirilis, dan kali ini menghadirkan satu lagu baru yang juga dipercaya untuk menembus pasar. Lagu berjudul LEBIH DARIMU diciptakan dan dinyanyikan sendiri oleh DEWIQ. Lagu ini cukup menyentak dan 'berasa' patah hatinya sejak dari awal lagu yang dimulai dari suara serak Dewiq tanpa iringan musik. Seperti biasa lagu-lagu ciptaan Dewiq punya kekuatan di lirik yang meskipun tidak banyak bermain kata-kata puitis dan cenderung lugas to the point tapi justru lebih dalam menusuk. Dengan aransemen yang minimalis didominasi gitar akustik, lagu ini menjadi sangat kuat karena suara Dewiq yang dominan meluapkan 'sakit hatinya'. Lagu inipun 'akhirnya' berhasil menjadi hits dan banyak diputar di radio-radio saat itu, setelah beberapa album yang dirilis Dewiq sebelumnya tidak berhasil mencuri perhatian khalayak luas. Untuk melengkapi album BROKEN HEART seri kedua. ini, sederet lagu hits patah hati ditampilkan di sini seperti SEDIH TAK BERUJUNG dari GLENN FREDLY, DIBALAS DENGAN DUSTA dari AUDY, BERHENTI BERHARAP dari SHEILA ON 7 dan masih banyak lagi. 

Track List:

1. LEBIH DARIMU
Dewiq
Dewiq
2. SEDIH TAK BERUJUNG
Glenn Fredly
Glenn Fredly
3. BERHENTI BERHARAP
Eross Chandra
Sheila On 7
4. HATIKU BEKU
Yon Koeswoyo
Terry
5. PATAH
Piyu
PADI
6. DIBALAS DENGAN DUSTA
Glenn Fredly
Audy
7. HARUS SAMPAI DI SINI
Glenn Fredly
Kia AFI
8. JAUH
Kikan
Cokelat
9. ADILKAH INI
Yovie Widianto
Tia AFI
10. MAAFKAN KEPERGIANKU
Bebi Romeo
Ruth Sahanaya
11. MAAFKAN
Tohpati
Rio Febrian
12. KISAH-KASIH DI SEKOLAH
Obbie Messakh
Marshanda








LEBIH DARIMU

Andai aku mampu membalasmu
Semua perbuatanmu itu
Pasti dari dulu tak akan kurasa
Pahit yang kuterima

Aku memilihmu jadi kekasihku
Tapi yang terjadi kau sakiti aku

Dunia sedang tak bersahabat
Ingin kubawa hancur bersamaku
Dunia sedang tak bersahabat
Akan kudapat lebih darimu
Lebih darimu

Andai aku mampu mengulangnya
Saat-saat kau bersamaku
Pasti aku tahu di mana salahku
Bukan seperti ini

Wednesday, June 26, 2024

Tentang Cinta


Judul Album : Tentang Cinta 
Artis : Various 
Tahun Rilis : 2001 
Produksi : Sony Music Indonesia

Album TENTANG CINTA adalah kompilasi lagu-lagu cinta yang pernah menjadi hits besar pada masanya. Merangkum lagu-lagu pop hits dari era 80-90an, boleh jadi adalah strategi marketing yang cukup jitu mengingat sasaran marketnya adalah mereka-mereka yang pada saat lagu-lagu tersebut menjadi hits masih berusia remaja, sudah 'mapan' ketika album ini dirilis tahun 2001. Hanya dibutuhkan pilihan lagu yang tepat maka album semacam ini akan bisa menembus pasar. Maka tidak heran track list di album ini adalah lagu-lagu sekelas MASIH ADA (2D), BIRU (VINA PANDUWINATA), KAULAH SEGALANYA (RUTH SAHANAYA), AKU INGIN (INDRA LESMANA), TAK BISA KE LAIN HATI (KLa PROJECT) atau TERLANJUR SAYANG (MEMES). Deretan lagu-lagu ini saja sudah cukup untuk 'meracuni' remaja-remaja 80-90an membeli album ini. Tapi strategi SONY MUSIC bukan hanya itu saja. Untuk membuat pangsa pasar menjadi lebih luas, perlu ditampilkan sosok penyanyi fresh yang bisa menarik perhatian remaja 2000an. Maka dipajanglah AUDY yang saat itu mulai menanjak namanya setelah merilis JANJI DI ATAS INGKAR bersama YOVIE & NUNO, untuk menjadi ujung tombak album ini. Audy menafsirkan kembali superhits akhir 80an SATU JAM SAJA dengan nuansa kekinian. Strategi yang sangat tepat. SATU JAM SAJA versi AUDY sukses menjadi hits, sehingga album inipun berhasil menembus pasar yang lebih luas. 

Track List:

1. SATU JAM SAJA
Sylvia Theorupun Pontoh
Audy
2. MASIH ADA
Dian Pramana Poetra & Deddy Dhukun
2D
3. MUNGKINKAH TERJADI
Georgie Leiwakabessy
Utha Likumahuwa & Trie Utami
4. TERLANJUR SAYANG
Adi Adrian & Ipey
Memes
5. BIDADARI
Andre Hehanussa
Andre Hehanussa
6. BIRU
Dian Pramana Poetra & Deddy Dhukun
Vina Panduwinata
7. DINDA DI MANA
Katon Bagaskara
Katon Bagaskara
8. MILIKI DIRIKU
Anang Hermansyah
Anang & Krisdayanti
9. KAULAH SEGALANYA
Tito Soemarsono
Ruth Sahanaya
10. AKU INGIN
Indra Lesmana & Mira Lesmana
Indra Lesmana
11. ANTARA KITA
Andre Hehanussa & Adjie Soetama
Rida Sita Dewi
12. TAK BISA KE LAIN HATI
Adi Adrian & Katon Bagaskara
KLa Project








SATU JAM SAJA

Jangan berakhir
Aku tak ingin berakhir
Satu jam saja
Ku ingin diam berdua
Mengenang yang pernah ada

Jangan berakhir
Karena esok takkan lagi
Satu jam saja
Hingga kurasa bahagia
Mengakhiri segalanya

Tapi kini tak mungkin lagi
Katamu, semua sudah tak berarti
Satu jam saja
Itupun tak mungkin
Tak mungkin lagi

Jangan berakhir
Ku ingin sebentar lagi
Satu jam saja
Izinkan aku merasa
Rasa itu pernah ada

Saturday, March 23, 2024

Best of Female Idol


Judul Album : Best of Female Idol 
Artis : Various 
Tahun Rilis : 2004 
Produser : Yan Juhana 
Produksi : Sony Music Entertainment Indonesia

Menampilkan penyanyi-penyanyi wanita dalam sebuah album kompilasi lagu-lagu hits memang bukan hal baru di industri musik. Maka ketika sekilas melihat cover album BEST OF FEMALE IDOL rilisan SONY MUSIC INDONESIA tahun 2004, album ini terlihat seperti album kompilasi lagu-lagu hits yang bertebaran di pasaran pada masanya. Yang membuat album ini spesial adalah tampilnya PINKAN MAMBO sebagai ujung tombak penjualan album ini. Saat itu namanya sedang ramai dibicarakan karena pecah kongsi dengan MAIA ESTIANTY dalam duo RATU. Ditambah permasalahan pribadi yang sepertinya cukup 'sulit' untuk bisa survive sebagai penyanyi, nyatanya SONY MUSIC justru memberi kesempatan pada Pinkan untuk meniti karir solo. Album ini adalah 'pemanasan' sekaligus test pasar, maka Pinkan didaulat untuk membawakan lagu baru CINTA TAKKAN USAI yang ditulis oleh GLENN FREDLY. Reaksi pasar ternyata cukup menggembirakan. Permasalahan pribadi tidak memengaruhi karir Pinkan sebagai penyanyi. Lagu ini berhasil menjadi hits dan memastikan langkah Pinkan sebagai penyanyi solo dan berhasil menghilangkan 'bayang-bayang' RATU yang sebelumnya sangat kuat. Selain Pinkan, album ini juga memuat lagu baru ciptaan DEWIQ berjudul TERNYATA yang dinyanyikan DEWI GITA, yang juga berhasil menjadi hits. Sementara lagu-lagu lainnya di album ini adalah hits-hits dari deretan penyanyi wanita kondang saat itu seperti AUDY, ANGGUN, SHAKILA, SITI NURHALIZA, MARSHANDA dan ROSSA.

Track List:

1. CINTA TAKKAN USAI
Glenn Fredly
Pinkan Mambo
2. TERNYATA
Dewiq
Dewi Gita
3. TAKKAN HILANG
Anang Hermansyah
Shakila
4. PEREMPUAN INI
Emil Syarif
Audy
5. BUKAN CINTA BIASA
Dewiq & Siti Nurhaliza
Siti Nurhaliza
6. ANTARA KITA
Andre Hehanussa & Adjie Soetama
Rida Sita Dewi
7. KISAH SEDIH DI HARI MINGGU
Tony Koeswoyo
Marshanda
8. BICARA CINTA
Emil Syarif
Ruth Sahanaya
9. KEMBALI
Eric Benzi & Anggun
Anggun
10. TEGAR
Melly Goeslaw
Rossa
11. DALAM HATI SAJA
Yovie Widianto
Warna
12. AKU BAIK BAIK SAJA
Maia Estianty
Ratu








CINTA TAKKAN USAI

Cinta takkan pernah usai
Meski cinta dalam derita
Saat harapan yang gelap pun memudar
Cinta tetap ada walau didera

Aku, aku kan di sini
Kenyataan harus kulalui
Tak akan ku lari walau memang pahit
Walaupun menangis tetap ku berdiri

Meski hancurnya hatiku
Meski berat beban ini
Namun ku tak sendiri
Karena cinta sertaku

Meski harus kulewati
Seribu jalan yang berliku
Namun kutahu pasti
Dalam hidupku cinta takkan usai

Sunday, September 10, 2023

Katon Bagaskara - Koleksi


Judul Album : Koleksi 
Artis : Katon Bagaskara 
Tahun Rilis : 2001 
Produser : Katon Bagaskara 
Produksi : Aquarius Musikindo

Setelah sukses menjadi vokalis KLa PROJECT dengan sederet lagu-lagu hits, KATON BAGASKARA mulai meniti karir solo. Diawali dengan single CINTA PUTIH yang terangkum dalam project album kompilasi 10 BINTANG VOCAL NUSANTARA bersama penyanyi-penyanyi baru saat itu, lagu yang dinyanyikan Katon ternyata menjadi lagu yang paling hits dari album itu sehingga akhirnya debut album KATON BAGASKARA dirilis tahun 1993 lalu berturut-turut menyusul GEMINI (1996), HARMONI MENYENTUH (1997) dan DAMAI DAN CINTA (2000). Keempat album ini terbilang sukses sehingga album berikutnya KOLEKSI (2001) adalah sebuah album yang berisi 'koleksi' lagu-lagu terbaik Katon dari 4 album solonya seperti DINDA DI MANA, CINTA PUTIH, NEGERI DI AWAN, DENGAN LOGIKA, MENITI HUTAN CEMARA, LARA HATI juga USAH KAU LARA SENDIRI duet bersama RUTH SAHANAYA yang diambil dari project ACT AGAINTS AIDS ASIA, plus tambahan 2 lagu baru yaitu SEMESTINYA KAU BAHAGIA dan MELEPAS KISAH. Single andalan SEMESTINYA KAU BAHAGIA cukup berhasil menjadi radio hits, meskipun memang tidak segemilang hits-hits Katon sebelumnya. 

Track List:

1. SEMESTINYA KAU BAHAGIA
Katon Bagaskara
2. LARA HATI
Katon Bagaskara & Budi Bidhun
feat. Melly Goeslaw
3. NEGERI DI AWAN
Katon Bagaskara & Andre Manika
4. DENGAN LOGIKA
Katon Bagaskara
5. CINTA PUTIH
Katon Bagaskara
6. DINDA, DI MANA
Katon Bagaskara
7. MENITI HUTAN CEMARA
Katon Bagaskara
8. TIDURLAH, TIDUR
Katon Bagaskara
9. USAH KAU LARA SENDIRI
Keissuke Kuwata & Katon Bagaskara
duet Ruth Sahanaya
10. PASANGAN JIWA
Katon Bagaskara
11. MELEPAS KISAH
Katon Bagaskara
12. SELEMBUT AWAN
Katon Bagaskara & Andre Manika









SEMESTINYA KAU BAHAGIA

Pintu hati yang kau tutup
Bolehkah kubuka?
Sekedar melangkah masuk
Dan coba menyapa

Usah lagi kau simpan
Kecewa karena dia
Beri dirimu kesempatan
Tuk menyemai cinta

Reguklah nikmatnya
Rasakan kembali asmara
Biarlah hangatnya menyentuh
Menyembuhkan luka
Dan membelai jiwa

Walau nanti umpama
Kita tak berdua
Tak ada sesal kurasa
Karena kau layak bahagia

Selamat tinggal muram
Hidup indah sayang disiakan
Percayalah..
Dukamu bukan akhir dunia
Semestinya kau bahagia

Sunday, October 30, 2022

Titi DJ - Menyanyikan Kembali


Judul Album : Menyanyikan Kembali 
Artis : Titi DJ 
Tahun Rilis : 2001 
Music Director : Andi Rianto, Anto Hoed, Andy Ayunir 
Produser : Titi DJ 
Produksi : Aquarius Musikindo

Setelah 'menunggu' belasan tahun sejak debut album tapi belum pernah menghasilkan album laris, TITI DJ berhasil 'pecah telor' lewat album BAHASA KALBU yang tidak hanya sukses secara komersial tapi juga secara kualitas, terbukti dengan diraihnya berbagai penghargaan. Selepas BAHASA KALBU yang femonenal, Titi kembali hadir dengan album MENYANYIKAN KEMBALI. Seperti yang sudah bisa ditebak dari judul albumnya, materi album ini memang adalah lagu-lagu lama Titi. Ada yang dihadirkan sesuai aslinya seperti lagu KUINGIN, BAHASA KALBU, JANGAN BERHENTI MENCINTAIKU dan TAKKAN ADA CINTA YANG LAIN, ada juga yang dihadirkan dengan aransemen baru seperti EKSPRESI, SINAR MATAMU, DUNIA BOLEH TERTAWA, SALAHKAH AKU, BINTANG BINTANG dan MALISA. Plus, album ini juga menghadirkan dua lagu baru yaitu SEMUA SALAHKU dan SANG DEWI. Lagu SANG DEWI jugalah yang dijadikan ujung tombak album ini. Tetap menghadirkan ANDI RIANTO sebagai penata musik dan partner menulis lagu seperti yang dihadirkan. di lagu BAHASA KALBU. Kolaborasi mereka memang terbukti kuat. Lagu SANG DEWI melesat menjadi hits besar, bahkan kemudian lekat dengan nama Titi sebagai 'Sang Dewi'. Di deretan lagu-lagu 'recycle', yang dijadikan unggulan adalah lagu EKSPRESI yang kali ini dinyanyikan Titi bersama RUTH SAHANAYA, REZA ARTAMEVIA, MELLY GOESLAW, RITA EFFENDY dan MEMES. Di konsep awal sebenarnya lagu ini juga menghadirkan KRIS DAYANTI, tapi sayang karena beda label maka KD batal bergabung. Maka part yang seharusnya untuk KD kemudian diisi oleh Titi, sehingga mengubah konsep awal yang sedianya Titi hanya menjadi 'backing vocal' dengan harmonisasi dan adlips. Lagu inipun berhasil menjadi hits. Lagu EKSPRESI kemudian dirilis ulang kembali dalam format 'keroyokan' oleh para finalis INDONESIAN IDOL musim pertama. Sementara lagu SANG DEWI dirilis kembali oleh ANDI RIANTO bersama LYODRA yang juga  jebolan INDONESIAN IDOL dan kembali berhasil menjadi hits.

Track List:

1. SEMUA SALAHKU
Melly Goeslaw
2. TAKKAN ADA CINTA YANG LAIN
Ahmad Dhani
3. EKSPRESI
Indra Lesmana & Mira Lesmana
feat. Ruth Sahanaya, Reza Artamevia, Rita Effendy, Melly Goelaw, Memes
4. SANG DEWI
Titi DJ & Andi Rianto
5. SINAR MATAMU
Andre Hehanussa
6. KUINGIN
Dorie Kalmas
7. BAHASA KALBU
Dorie Kalmas, Titi DJ, Andi Rianto
8. DUNIA BOLEH TERTAWA
Indra Lesmana & Mira Lesmana
9. SALAHKAH AKU
Rully Chairul & Adelansyah
10. BINTANG BINTANG
Andre Hehanussa & Titi DJ
11. MALISA
Titi DJ
12. JANGAN BERHENTI MENCINTAIKU
Dorie Kalmas & Sekar Ayu Asmara








SANG DEWI

Walaupun jiwaku pernah terluka
Hingga nyaris bunuh diri
Wanita mana yang sanggup hidup sendiri
Di dunia ini

Walaupun telah kututup mata hati
Begitupun telingaku
Namun bila di kala cinta memanggilmu
Dengarlah ini

Walaupun dirimu tak bersayap
Ku akan percaya
Kau mampu terbang bawa diriku
Tanpa takut dan ragu

Walaupun kau bukan titisan dewa
Ku takkan kecewa
Karena kau jadikanku sang dewi
Dalam taman surgawi

Sunday, March 6, 2022

Love Theme


Judul Album : Love Theme 
Artis : Various 
Tahun Rilis : 2001 
Produksi : Aquarius Musikindo

Di era 90an, booming sinetron membuat para kreator membutuhkan lagu tema khusus yang diperuntukkan bagi sinetron berdasarkan skenario dan keseluruhan cerita. Tapi memasuki era 2000an, para kreator sinetron ternyata lebih memilih cara 'instan' untuk mencari lagu tema sinetron yang mereka produksi, dengan menggunakan lagu yang sudah 'jadi' atau bahkan sudah ngetop sebelumnya. Sebuah sinergi yang juga menguntungkan juga bagi label yang memproduksi lagu, karena penggunaan lagu produksinya menjadi lagu tema akan menjadi promosi yang jitu, terlebih apabila sinetronnya punya rating yang tinggi. Maka bisa dilihat di album LOVE THEME rilisan AQUARIUS MUSIKINDO ini, track list-nya berisi lagu-lagu yang sudah jadi dan bahkan  beberapa sudah sangat ngetop, yang dijadikan lagu tema untuk sinetron-sinetron laris seperti BAHASA KALBU (CINTA), JANJI HATI (JANJI HATI), SELAMAT JALAN KEKASIH (CINTANYA CINTA), KELIRU (JANGAN UCAPKAN CINTA), atau SELEMBUT AWAN (HARGA DIRI). Untungnya, di album ini ada unreleased songs yang memang dibuat khusus sebagai lagu tema, yaitu dari sinetron PERNIKAHAN DINI. Lagu yang juga menjadi andalan album ini diciptakan oleh MELLY GOESLAW dan dibawakan sendiri oleh pemeran utama sinetron tersebut AGNES MONICA. Ada dua lagu yaitu PERNIKAHAN DINI yang merupakan theme song dan diputar di opening credit, serta lagu SEPUTIH HATI yang dijadikan closing credit. Kepopuleran sinetronnya yang menjadi top rating membuat dua lagu tersebut juga melesat menjadi hits besar dan mendongkrak penjualan album ini. 

Track List:

1. PERNIKAHAN DINI
Melly Goeslaw
Agnes Monica
2. SELEMBUT AWAN
Andre Manika & Katon Bagaskara
Katon Bagaskara
3. TIGA CINTA
Melly Goeslaw
Melly Goeslaw
4. KELIRU
Fatur & Capung
Ruth Sahanaya
5. CINTA KAN MEMBAWAMU KEMBALI
Ahmad Dhani
Reza Artamevia
6. DUA SEJOLI
Ahmad Dhani
Dewa
7. BAHASA KALBU
Dorie Kalmas, Andi Rianto, Titi DJ
Titi DJ
8. SELAMAT JALAN KEKASIH
Bebi Romeo
Rita Effendy
9. JANJI HATI
Irwan & Andre Taulany
Memes
10. SEPUTIH HATI
Melly Goeslaw
Agnes Monica









PERNIKAHAN DINI

Dalam satu percintaan
Tak selalu manis terasa
Dalam kisah ini
Paparkan apa yang banyak terjadi

Dini belia usiamu
Terpaut cinta belum saatnya
Setiap hela napas
Yang mendesah hanyalah cinta

Pernikahan dini
Bukan cintanya yang terlarang
Hanya waktu saja belum tepat
Merasakan semua

Pernikahan dini
Sebaiknya janganlah terjadi
Namun putih cinta membuktikan
Dua insan tak dapat dipisahkan

Friday, May 24, 2019

Ruth Sahanaya - Pop Amboina


Judul Album : Pop Amboina
Artis : Ruth Sahanaya
Tahun Produksi : 1985
Music Director : Aries & Chaerul
Produser : Yudi Putra
Produksi : Irama Tara
Distributor : Windu Angkasa Audio

Nama RUTH SAHANAYA memang baru dikenal selepas merilis album 'pertamanya' SEPUTIH KASIH yang melejitkan alltime hits ASTAGA dan MEMORI. Padahal sebenarnya Uthe pernah merilis album sebelum itu, yang boleh jadi tidak terdeteksi karena lagu yang diusungnya adalah lagu pop berbahasa Ambon yang pada waktu dikenal sebagai POP AMBOINA. Di genre ini memang sempat melejit MARGIE SEGERS dan JOPIE LATUL, atau juga BETHARIA SONATA yang juga sempat menjajal genre ini dan cukup diterima pasar. Hanya saja kehadiran Uthe di album pertamanya ini tidak berhasil mencuri perhatian. Padahal materi yang diusungnya cukup catchy, dengan tarikan vokal yang meskipun masih 'polos' tapi sudah sangat terasa timbre suara yang kelak menjadi kekuatan Uthe. Sederet komposer menyumbangkan lagunya seperti DHARMA ORATMANGUN, ERENS F. MANGALO, LEO MANUPUTTY dan MARTIN MAILOA. Sesi musik digarap oleh ARIES BAND yang menghadirkan juga HARRY ANGGOMAN dan NYONG ANGGOMAN. Uthe berhasil 'menghidupkan' lagu-lagu semacam MAMA JANGAN MARAH yang menjadi andalan album ini. Barangkali memang ada hikmahnya album ini tidak berhasil di pasaran, karena bisa jadi kalau album ini berhasil Uthe akan berkutat di genre ini dan tidak menjadi seperti yang kita kenal sekarang.

Track List :

1. MAMA JANGAN MARAH
Dharma Oratmangun
2. RINDU PULANG
Johny Putuhena
3. NYONG NYONG JAMAN SEKARANG
Martin Mailoa
4. MAKAN PATITA
JFR Pattirane
5. NYONG AMBON
JFR Pattirane
6. BIKING RAME PESTA
Nusye M.
7. YACOMINA
Leo Manuputty
8. JANGAN PADEDE
JFR Pattirane
9. BADENDANG IKO DONCI
Erens F. Mangalo & Dharma Oratmangun
10. BETA CUMA SAYANG SE
Johny Putuhena
11. AMBON MANISE
Demmy Matulatuwa






MAMA JANGAN MARAH

E.. mama jangan marah-marah
Beta ini seng sabarang
Par bajalang takaruang
Nanti beta la cilaka

E.. mama jangan salah sangka
La dengar orang pung carita
E mangkali dong sangaja
Par biking mama marah beta

Sioh laeng kali mama tanya doloe
Jangan mama asal marah
E.. e.. dia beta pung tamang sakola mama e
Yang antar beta sabang hari

E.. mama hati tuang yang beta cinta e
Hey jang mama tarukira
Orang punya muka

Saturday, November 11, 2017

UAMI - Celebration 91


Judul Album : Celebration 91
Artis : UAMI
Tahun Produksi : 1991
Produser : UAMI
Produksi : UAMI
Distributor : Bursa Musik

Berkumpulnya insan musik dalam sebuah wadah memang bukan hal baru di industri musik Indonesia. Salah satu yang sempat muncul di awal era 90an adalam UNITED ARTIST & MUSICIAN OF INDONESIA (UAMI). Kelompok ini mengumpulkan banyak nama kondang seperti UTHA LIKUMAHUWA, RUTH SAHANAYA, CHRIST KAYHATU, MUS MUJIONO, LYDIA NOORSAID, JOPIE LATUL, BERLIAN HUTAURUK, BROERY PESOLIMA, MELKY GOESLAW, VONNY SUMLANG, LEX'S TRIO, EMBONG RAHARJO, BORRY SAIYA dan YANCE MANUSAMA. Merekapun berkolaborasi menghasilkan sebuah album rohani yang kemudian diberi judul CELEBRATION 91. Sayangnya sebelum album ini dirilis, CHRIST KAYHATU salah seorang perintis UAMI meninggal dunia. Sehingga album inipun kemudian dirilis sebagai penghormatan untuk mengenang CHRIST KAYHATU. Album ini sendiri sebagian besar berisi lagu-lagu gospel berbahasa inggris, dan rata-rata digarap dengan aransemen dan intepretasi yang pas. Seperti track pembuka hasil kolaborasi MUS MUJIONO dan LYDIA NURSAID yang membawakan IN THAT NUMBER dengan padu, dengan aransemen berbalut brass section yang keren. Begitu juga kolaborasi UTHA LIKUMAHUWA dan RUTH SAHANAYA yang membawakan GOODBYE, sebuah lagu yang sepertinya adalah penghormatan untuk CHRIST KAYHATU. Hanya saja, untuk album rohani seperti ini memang jarang dipromosikan karena memang sangat segmented. Sehingga tidak heran kehadiran album inipun nyaris tidak terdeteksi.

Track List:

1. IN THAT NUMBER
Recess
Mus Mujiono & Lydia Nursaid
2. GOODBYE
The Williamsons
Utha Likumahuwa & Ruth Sahanaya
3. DON'T RUN AWAY
Recess
Jopie Latul
4. HANYA DIA
Christ Kayhatu
Christ Kayhatu
5. BLESS GOD
Caman
Broery Pesolima & Petrus VG
6. DIAMPUNI
First Call
Mus Mujiono
7. WAITING
Embong Rahardjo
Embong Rahardjo
8. BREAKTHROUGH
First Call
Vonny Sumlang
9. FOREVER MINE
Deniece Williams
Berlian Hutauruk
10. AKU PERCAYA
Christ Kayhatu
Melky Goeslaw & Lex's Trio
11. WE ARE THE REASON
David Meece
Christ Kayhatu
12. EVERYBODY NEEDS A LITTLE HELP
David Meece
Christ Kayhatu







GOODBYE

Goodbye doesn't mean forever
Goodbye doesn't mean the good time are thru
I hope that it'll only be a little while
Till I find the road back here to you

Goodbye's not forever
For our hearts are bound together
By the tie that binds us 
In your spirit's loving care

Goodbyes aren't forever
And no distance what so ever
Can come between
The love we've come to share

Oh, goodbye doesn't mean forever
Or soon, the father will call us home to him
Thank goodness if we'll be a little while
And will never have to say goodbye again

When we all get to heaven
What a day of rejoicing that will be
When we all see Jesus
We'll sing and shout, sing and shout
We'll sing and shout the victory

I know when I'm in heaven, you'll be there
Goodbye, goodbye..
Goodbye doesn't mean forever

Tuesday, January 19, 2016

Karya Apik Yovie Widianto


Judul Album : Karya Apik Yovie Widianto
Artis : Various
Tahun Produksi : 1999
Produser : Indrawati Wijaya
Produksi : Musica Studio's

Sebagai pencipta lagu, YOVIE WIDIANTO memang tergolong hitsmaker. Tidak hanya piawai menciptakan lagu untuk groupnya KAHITNA, Yovie juga laris menjadi pencipta lagu untuk banyak penyanyi seperti HEDI YUNUS, RITA EFFENDY, BENING, LINGUA, CHRISYE, RUTH SAHANAYA, HARVEY MALAIHOLLO, GLENN FREDLY, THE GROOVE dan masih banyak lagi. Tidak berlebihan rasanya kalau MUSICA STUDIO'S merilis album berjudul KARYA APIK YOVIE WIDIANTO yang merangkum lagu-lagu produksi Musica karya Yovie yang berhasil menjadi hits. Sebagai pelengkap, dihadirkan lagu baru yang dinyanyikan DEA MIRELLA berjudul MENANTI. Lagu ini tergolong spesial karena sebelumnya sempat menjadi jawara di ajang 1999 SHANGHAI ASIAN MUSIC FESTIVAL. Aransemen untuk kepentingan festival digarap dengan menggabungkan musik modern dengan unsur etnik Indonesia sehingga menghasilkan bebunyian yang unik. Intepretasi Dea atas lagu ini memang pantas diganjar juara tingkat Asia. Materi lagunya sendiri memang sangat Yovie, easy listening tapi tidak cheesy. Lagu inipun sukses menjadi hits saat dirilis di pasaran, sekaligus 'mengubah' jalur bermusik Dea sebagai penyanyi solo yang sebelumnya dikenal membawakan lagu-lagu slow rock melayu. Ada dua versi lagu MENANTI di album ini. Selain versi Festival yang menjadi single utama, ada juga versi piano yang kemudian juga dirilis sebagai single berikutnya. 

Track List:
(semua lagu ciptaan Yovie Widianto)

1. MENANTI (Versi Festival)
Dea Mirella
2. SAMPAI NANTI
Kahitna
3. UNTUKKU
Chrisye
4. BILA KUINGAT
Lingua
5. ANDAI ADA
Elfa's Singers
6. MENANTI (Versi Piano)
Dea Mirella
7. ADA CINTA
Bening
8. MERENDA KASIH
Ruth Sahanaya
9. SURATKU
Hedi Yunus
10. BINTANG
Lingua
11. SEANDAINYA AKU BISA TERBANG
Kahitna
12. SELAMAT MALAM KEKASIHKU
Elfa's Singers







MENANTI

Kemarin kunanti
Kehadiran dirimu
Kedatangan cintaku
Mengapa tak kunjung tiba?
Dan kudengar cerita
Kau berdua dengannya

Oh dimanakah janji indah itu?
Yang dulu kau ungkap
Takkan terbagi yang lain
Bila memang kau ingkari
Takkan ku menanti

Haruskah aku mengerti
Bila pelangi cinta
Berselimutkan dusta

Haruskah kusesali
Tiada arti lagi
Terkadang kusesali
Tak ada arti lagi
Indahnya meniti mimpi..

Thursday, August 28, 2014

Album Eksklusif Trend 90


Judul Album : Album Ekslusif Trend 90
Artist : Various Artists
Tahun Produksi : 1989
Produksi : Aquarius Musikindo, Musica Studio's, Team Indonesia
Distributor : Musica Studio's

Kompilasi lagu-lagu hits memang sudah jamak di industri musik Indonesia. Hanya saja di era 80-90an terkadang kompilasi jenis ini sering 'mengecoh' pembeli dengan menampilkan beberapa lagu cover version. Dan terkadang, album jenis ini juga memasukkan lagu-lagu yang tidak begitu ngetop hanya untuk menggenapi kuota satu album. Hal seperti ini tidak terjadi dalam album kompilasi berjudul ALBUM EKSKLUSIF TREND 90. Eksklusif yang dimaksud disini tentu saja lagu-lagunya betul-betul pilihan dan ngetop di genre pop kreatif. Istimewanya lagi, album ini adalah produksi kerjasama dari 3 label besar saat itu yang kerap menghasilkan album-album laris yaitu AQUARIUS MUSIKINDO, MUSICA STUDIO'S dan TEAM INDONESIA. Maka album ini berisi lagu-lagu terbaik dan terlaris dari penyanyi-penyanyi dibawah label-label ini seperti KLa PROJECT, TRIO LIBELS, RUTH SAHANAYA, MUS MUJIONO, 2D, CHRISYE, JAMES F. SUNDAH, VONNY SUMLANG dan HARVEY MALAIHOLLO. Yang menjadikan album ini tambah eksklusif adalah dihadirkannya bonus track berupa lagu unreleased dari NICKY ASTRIA berjudul LUKISAN KEHIDUPAN. Boleh jadi lagu ini sedianya akan masuk di album GERSANG  tapi tidak jadi sehingga akhirnya dimasukkan sebagai bonus di album kompilasi ini. Lagunya sendiri sebenarnya sangat catchy, hasil ciptaan BENNY SUBARDJA dan ditata musiknya oleh IAN ANTONO. Barangkali hanya perlu sedikit promosi maka single ini sebenarnya akan bisa berbicara di pasaran. Tapi sayangnya, single ini tidak dipromosikan sebagaimana mestinya, mungkin karena niatnya memang hanya menjual lagu-lagu hits yang terkumpul disini sehingga bonus track memang hanya sekedar 'bonus'. Selain Nicky ada bonus lainnya dari CHRISYE yaitu sebuah lagu berjudul HENING. Tapi sebenarnya ini bukan lagu baru karena sudah pernah dirilis di album RESESI meskipun memang saat itu tidak diunggulkan. Lagu HENING kemudian justru menjadi hits besar setelah dinyanyikan kembali oleh CHRISYE bersama RAFIKA DURI dan TRIO LIBELS. 

Track List:

1. GADISKU
Kendi Kamandalu
Trio Libels
2. MASIH ADA
Dian Pramana Poetra & Deddy Dhukun
2D
3. AMBURADUL
James F. Sundah
Ruth Sahanaya
4. RENTANG ASMARA
Katon Bagaskara
KLa Project
5. HENING
Eros, Chrisye, Jockie
Chrisye
6. TANDA TANDA
Oddie Agam
Mus Mujiono
7. JUMPA PERTAMA
Andi Mapajalos
Chrisye
8. HANYA KAMU CUMA KAMU
Sharp & Tommy Marie
Harvey Malaihollo & Vonny Sumlang
9. ARTI KEHIDUPAN
Oddie Agam
Mus Mujiono
10. BUKAN SEKEDAR MIMPI
Bagoes AA
Trio Libels
11. SAKUKURATA
James F. Sundah
James F. Sundah & Jala Jala
12. LUKISAN KEHIDUPAN
Benny Subardja
Nicky Astria






LUKISAN KEHIDUPAN

Ketika kau datang
Ku berdiri di sini
Merah merona wajahku 
Tertunduk malu
Kau menatap dan tersenyum
Menyapa diriku

Kau sebut namamu
Dan kusebut namaku
Perkenalan yang berkesan
Berlanjut sudah
Saat indah masa lalu
Takkan terlupa

Lukisan kehidupan
Dalam kenangan
Terukir dalam ingatan
Takkan terlupakan

Friday, March 21, 2014

Los Morenos & Ruth Sahanaya - 35 Tahun Pertamina


Judul Album : 35 Tahun Pertamina
Artis : Los Morenos & Ruth Sahanaya
Tahun Produksi : 1992
Music Director : Rudy Rusadi
Produksi : Pertamina

Perayaan Ulangtahun sebuah korporasi besar biasanya dirayakan dengan meriah. Hiburan artis sudah pasti menjadi bagian yang tidak terpisahkan. Tapi kalau perayaan itu juga ditandai juga dengan memproduksi sebuah album rekaman boleh jadi jarang dilakukan, dan PERTAMINA menjadi salahsatu korporat yang melakukan hal ini pada perayaan ulangtahun mereka yang ke 35 pada tahun 1992. Memang bukan album rekaman komersial karena album ini diproduksi terbatas dan untuk kalangan sendiri. Tapi tidak seperti album sejenis yang biasanya menampilkan 'artis internal', album ini menampilkan nama kondang dan dengan penggarapan yang lumayan serius. LOS MORENOS sang spesialis musik latin didaulat untuk menggarap album ini, dengan menampilkan vokalis tamu penyanyi yang saat itu sedang naik daun RUTH SAHANAYA. Lagu-lagu yang ditampilkan memang bukan lagu baru, melainkan lagu-lagu pop dan latin standar acara-acara kawinan atau ulantahun, tapi tentu dengan intepretasi baru. 3 lagu dinyanyikan Uthe yaitu SEPANJANG JALAN KENANGAN, MELODIE D'AMOUR dan PERSEMBAHANKU. Sebenarnya kalau album ini diniatkan menjadi album komersial, lagu SEPANJANG JALAN KENANGAN versi Uthe cukup layak dirilis, terlebih saat itu sedang booming lagu-lagu lama yang dirilis ulang. Lagu versi Uthe ini terdengar fresh dengan intepretasi ala Uthe, plus imbuhan saxophone dari EMBONG RAHARDJO yang cukup manis. Penampilan Los Morenos juga terdengar mantap. Lagu hits mereka MARLINA tampil lebih modern dan sebenarnya juga terdengar kuat bila dirlis. Sayangnya, album ini tidak beredar luas di pasaran sehingga hanya kalangan terbataslah yang bisa menikmatinya. 

Track List:

1. ARYATI
Ismail Marzuki
Los Morenos
2. SEPANJANG JALAN KENANGAN
Is Haryanto
Ruth Sahanaya & Los Morenos
3. MARLINA
D. Djuhari
Los Morenos
4. MELODIE D'AMOUR
Edmondu Ross
Ruth Sahanaya
5. SABOR A MI
NN
Los Morenos
6. SACALA TU A BAILAR
NN
Los Morenos
7. LA PALOMA
Sebastian Yradier
Los Morenos
8. PERSEMBAHANKU
Iskandar
Ruth Sahanaya
9. OH CHA CHA CHA
Udin Zach
Los Morenos
10. AMAPOLA
Joseph M. Lacalle
Los Morenos
11. SELENDANG SUTRA
Ismail Marzuki
Los Morenos
12. CALYPSO MEDLEY
NN
Los Morenos





SEPANJANG JALAN KENANGAN

Sengaja aku datang ke kotamu
Lama kita tidak bertemu
Ingin diriku mengulang kembali
Berjalan-jalan bagai tahun lalu

Sepanjang jalan kenangan
Kita selalu bergandeng tangan
Sepanjang jalan kenangan
Kau peluk diriku mesra

Hujan yang rintik-rintik
Diawal bulan itu
Menambah nikmatnya malam syahdu

Walau diriku kini telah berdua
Dirimupun tiada berbeda
Namun kenangan sepanjang jalan itu
Tak mungkin lepas dari ingatanku

Tuesday, September 10, 2013

Ruth Sahanaya - Harus Kumiliki


Judul Album : Harus Kumiliki
Artis : Ruth Sahanaya
Tahun Produksi : 1993
Music Director : Youngky Soewarno
Produser : Enteng Tanamal
Produksi : AMA Production
Distributor : Blackboard

Peranan artis musisi asal Maluku di industri musik Indonesia memang terhitung besar. Sederet nama berhasil mengukir banyak prestasi sejak lama, sehingga tidak mengherankan kalau kemudian dibentuk AMA (ARTIS MUSIK ASAL MALUKU), yang kemudian sempat merilis album berjudul HARUS KUMILIKI ini. Sederet artis kondang asal Maluku ikut berpartisipasi di album ini antara lain FRANKY SAHILATUA, BROERY PESOLIMA, JOPIE LATUL, HARVEY MALAIHOLLO, UTHA LIKUMAHUWA, VONNY SUMLANG, CHRIST KAYHATU, ADOLF WEMAY, FREDDY HITIPEUW dan BORRY SAIYA. Banyak nama kondang yang terlibat, tapi yang menjadi daya jual tentu saja RUTH SAHANAYA yang saat itu tergolong paling 'berkibar'. Lagu HARUS KUMILIKI sendiri aslinya adalah lagu berjudul I'M YOURS FOREVER yang sempat dibawakan RUTH SAHANAYA dan TRIO LIBELS dalam sebuah Festival lagu internasional. Pilihan lagu andalan ini memang tidak salah, karena lagu ini dengan cepat menjadi hits dan menjadikan album ini cukup bersinar di pasaran. Hits lain dari album ini adalah lagu ESOK MASIH ADA CINTA yang dinyanyikan UTHA LIKUMAHUWA. Album ini cukup berhasil merepresentasikan artis-artis asal Maluku, meskipun masih banyak juga yang tidak diajak bergabung di album ini. Yang agak mengganjal adalah, meskipun nama-nama artis Maluku tersebut terbilang cukup tangguh, entah mengapa album ini masih menampilkan penyanyi-penyanyi non Maluku seperti DEDDY DHUKUN, MUS MUJIONO dan MALYDA. 

Track List

1. HARUS KUMILIKI
Youngky Soewarno & Yuke NS
Ruth Sahanaya
2. ESOK MASIH ADA CINTA
Dadang S. Manaf
Utha Likumahuwa
3. KITA SEMUA SAMA
2P
Yoan Tanamal, Jean Pattikawa, Vonny Sumlang, Hemmy Pesolima, Utha Likumahuwa, Jopie Latul, Borry Saiya, Franky Sahilatua, John Tanamal, Freddy Hitipeuw
4. CINTAKU CINTAMU
Mario AP
Mus Mujiono
5. JUMPA DALAM NADA
Georgie Leiwakabessy
Boery Pesolima, Jopie Latul, Utha Likumahuwa, Christ Kayhatu, Harvey Malaihollo
6. KITA SALING CINTA
Jossie Hitijahubessy
Christ Kayhatu
7. KUINGIN BERJUMPA
Sam Bobo & Gatot
Vonny Sumlang
8. TUHAN SELALU TERSENYUM
Deddy Dhukun
Jopie Latul, Deddy Dhukun, Malyda
9. KATAKANLAH
Franky Sahilatua
Franky & Jane
10. SATU HATI
Ithinx
Adolf Wemay





HARUS KUMILIKI

Kau, satu dari keinginan diri
Yang selalu kudamba dalam hidup ini
Biar seribu rintangan datang menghalangi
Biar, kan kujelang tanpa ragu

Kata hatiku..
Harus kumiliki semua yang ada di dirimu
Bagaimanapun harus kumiliki
Kaulah rinduku
Tapi ku malu mengungkapkan semua
Perasaanku kepadamu
Yang kuharapkan dirimu mengerti
Kaulah cintaku..

Kau memberiku saat-saat indah
Yang mungkin tiada pernah kau sadari
Bukan hanya senyummu namun segalanya
Yang kurasa saat bersamamu

Thursday, November 27, 2008

Hits of The Year 2

Judul Album : Hits of The Year 2 
Artis : Various Artists 
Tahun Rilis : 1995 
Produser : Iman S. 
Produksi : Aquarius Musikindo

Penyakit AIDS memang menjadi momok tersendiri di seluruh dunia sejak pertengahan 80an, tepatnya sejak beberapa selebriti internasional seperti ROCK HUDSON atau FREDDIE MERCURY kedapatan mengidap penyakit mematikan ini. Tidak heran, kampanye pencegahan dan penanganan serta pemahaman akan penyakit ini banyak dilakukan lewat berbagai cara. Salah satu yang dilakukan oleh insan musik adalah melalui musik. Adalah AMUSE INC. Jepang yang menggagas sebuah proyek bernama ACT AGAINTS AIDS ASIA 1995. Tujuan proyek ini adalah untuk mengumpulkan dana bagi penanggulangan HIV-AIDS di Asia. Proyek ini mempunyai theme song berjudul KISSEKI NO HOSHI, sebuah lagu berirama reggae yang diciptakan oleh musisi Jepang KEISUKE KUWATA. Di Indonesia, AQUARIUS MUSIKINDO mendapat kepercayaan untuk merilis lagu ini dan berpartisipasi dalam proyek tersebut. Maka didaulatlah KATON BAGASKARA untuk menulis ulang lirik lagu Kisseki No Hoshi dalam bahasa Indonesia, yang kemudian diberi judul USAH KAU LARA SENDIRI. Katon juga yang kemudian menyanyikan lagu ini berduet bersama RUTH SAHANAYA, sementara urusan aransemen ditangani oleh ERWIN GUTAWA. Di tangan Erwin, lagu aslinya yang berirama reggae diubah menjadi pop slow, yang memang lebih pas dengan lirik yang ditulis Katon. Kolaborasi Katon, Erwin dan Uthe menghasilkan sebuah lagu yang menyentuh dan menggugah kepedulian orang untuk tidak mengucilkan penderita AIDS. Duet Katon dan Uthe juga pas dan saling mengisi, sebuah kolaborasi yang solid. Single ini kemudian dirilis dalam sebuah album kompilasi berjudul HITS OF THE YEAR 2, yang menampilkan lagu-lagu hits saat itu. Lagu Ini berhasil menjadi hits besar, sekaligus menjadi bukti bahwa lagu yang mengkampanyekan sesuatu bisa juga disukai banyak orang apabila digarap secara serius.

Track List:  

1. USAH KAU LARA SENDIRI 
Keisuke Kuwata & Katon Bagaskara 
Katon Bagaskara & Ruth Sahanaya 
2. AKU MILIKMU 
Andra Ramadhan, Ahmad Dhani, Ari Lasso 
Dewa 
3. TERLANJUR SAYANG 
Adi Adrian & Ipey 
Memes 
4. KATAKANLAH 
Mario AP 
Coboy 
5. DINDA DI MANA 
Katon Bagaskara 
Katon Bagaskara 
6. KU INGIN 
Gigi 
Gigi 
7. YANG TERBAIK 
James F. Sundah 
Ruth Sahanaya 
8. AKU, KAU, DIA 
Kyoji Yamamoto & Ella 
Ella 
9. KINI BARU KAU RASA 
Amin Ivos 
Dewi Yull 
10. BINTANG BINTANG 
Andre Hehanussa, Irianti Erningpraja, Titi DJ 
Titi DJ 
11. ANAK PANTAI 
Imanez, Bimbim, Bongky, Kaka 
Imanez 
12. MAAFKAN 
Andi Irawan & Ria Leimena 
Mus Mujiono 
13. HASRAT CINTA 
Dorie Kalmas 
Yana Julio 
14. TERIMA KASIH 
Doddy & DMC 
DMC









USAH KAU LARA SENDIRI 

Kulihat mendung 
Menghalangi pancaran wajahmu 
Tak terbiasa kudapati terdiam mendura 

Apa gerangan 
Bergemuruh di ruang benakmu? 
Sekilas galau mata ingin berbagi cerita 

Ku datang sahabat, bagi jiwa 
Saat bathin merintih.. 
Usah kau lara sendiri 
Masih ada asa tersisa 

Letakkanlah tanganmu di atas bahuku 
Biar terbagi beban itu 
Dan tegar dirimu.. oh.. 
Di depan sana cahya kecil tuk memandu 
Tak hilang arah kita berjalan menghadapinya 

Sekali sempat kau mengeluh 
Kuatkah bertahan? 
Satu persatu jalinan kawan 
Perlahan menjauh… 

Tak hilang arah kita berjalan menghadapinya 
Usah kau simpan lara sendiri…

Sunday, July 27, 2008

James F. Sundah - The Slow Collections

Judul Album : The Slow Collections 
Artis : James F. Sundah 
Tahun Rilis : 1990 
Produser : James F. Sundah 
Produksi : JFS Production
Distributor : Aquarius Musikindo

Perjalanan JAMES F. SUNDAH di industri musik Indonesia diawali oleh lagu ciptaannya LILIN LILIN KECIL yang sukses dibawakan CHRISYE di ajang LCLR tahun 1977. Sejak itu, sederet lagu-lagu ciptaannya berhasil melejitkan banyak penyanyi diantaranya VINA PANDUWINATA, NICKY ASTRIA, LYDYA & IMANIAR, RUTH SAHANAYA, YANA JULIO, JANUARY CHRISTY dan masih banyak lagi. Untuk ‘mendokumentasikan’ karya-karyanya, maka dirilislah album THE SLOW COLLECTIONS ini. Sesuai dengan judulnya, maka yang ada di sini adalah karya-karya James yang slow dan melodius. Ada beberapa lagu yang dirilis sesuai dengan aslinya seperti SEPTEMBER CERIA (Vina Panduwinata), USIA MUDA (Neno Warisman), IRONI (Lydia & Imaniar), SEPTEMBER PAGI (Ruth Sahanaya & Harvey Malaiholllo), KEMENANGAN (Nicky Astria), ADA DI MATAMU (Adolf Wemay), dan TUHAN ADA DI MANA MANA (January Christy). Sementara ada juga lagu-lagu yang diaransemen ulang dengan intepretasi yang berbeda seperti CINTAMU (Yana Julio) yang dinyanyikan kembali oleh DAYANTHI a.k.a. KRIS DAYANTI, JERITAN DARI SEBERANG (Chrisye) yang dinyanyikan AMIR ROEZ dan SELAMAT DATANG CERIA (Nidya Sisters) yang dinyanyikan oleh JALA JALA. James juga menyanyikan 2 lagu baru berjudul DI SAAT KAU PERGI dan JANGAN LAGI (duet dengan Dayanthi). Sebagai sebuah album yang merangkum perjalanan karirnya, album ini terbilang cukup lengkap karena komposisi lagu baru, lagu versi asli dan versi daur ulang yang seimbang.

Track List: 
(semua lagu ciptaan James F. Sundah kecuali track 8 & track 12 bersama Dodo Zakaria) 

  1. DISAAT KAU PERGI 
James F. Sundah 
2. JANGAN LAGI 
James F. Sundah & Dayanthi 
3. CINTAMU 
Dayanthi 
4. SEPTEMBER CERIA 
Vina Panduwinata 
5. JERITAN DARI SEBERANG 
Amier Roez 
6. USIA MUDA 
Neno Warisman 
7. SELAMAT DATANG CERIA 
Jala Jala 
8. IRONI 
Lydia & Imaniar 
9. SEPTEMBER PAGI 
Ruth Sahanaya & Harvey Malaihollo 
10. KEMENANGAN 
Nicky Astria 
11. ADA DI MATAMU 
Adolf Wemay 
12. TUHAN ADA DI MANA MANA 
January Christy









JANGAN LAGI 

Saat cinta kita kehilangan gairahnya 
Mungkin ada suatu kesalahan 
Di antara kita 

Oh kekasih, akupun tak mengerti 
Mengapa cinta ini 
Tak secerah dahulu 

Selagi kita masih saling menyayangi 
Mari bersama, 
Kita benahi semua ini 

Oh, jangan lagi kau simpan 
Jangan lagi kau pendam 
Jangan lagi ada prasangka di hatimu 

Oh, mari kita ulangi kasih 
Masa-masa yang indah 
Saat pertama berjumpa 

Jangan lagi kau simpan 
Jangan lagi kau pendam 
Jangan lagi ada keraguan 
Agar cinta kita kan tetap abadi 
Untuk selama-lamanya 

Memang kita hanya manusia biasa 
Yang tak luput dari kesalahan 
Dan alpa.. 
Oh, anggaplah semua ini 
Cobaan dalam cinta kita

Saturday, March 1, 2008

Ruth Sahanaya - Seputih Kasih

Judul Album : Seputih Kasih
Penyanyi : Ruth Sahanaya
Tahun Produksi : 1987
Produser : Iman S.
Produksi : Aquarius Musikindo


SEPUTIH KASIH adalah album yang membawa nama RUTH SAHANAYA bersinar di blantika musik Indonesia, meskipun sebenarnya sebelum ini Uthe sudah pernah merilis album bergenre pop daerah berbahasa Ambon.  Memang, modal Uthe untuk menjadi penyanyi sangat kuat. Suaranya unik dan berkarakter, masih ditambah dengan barisan pendukung album ini yang juga tidak main-main. Ada CHANDRA DARUSMAN, ERWIN GUTAWA dan AMINOTO KOSIN yang menjadi arranger, plus deretan komposer kelas atas seperti JAMES F. SUNDAH, ERWIN GUTAWA, DIAN PRAMANA POETRA, DEDDY DHUKUN, ODDIE AGAM, BAGOES AA, INDRA LESMANA, bahkan TITI DJ. Single pertama album ini ASTAGA langsung mencuri perhatian dan menjadi hits besar, tidak hanya di Indonesia tapi juga di Malaysia. Setelah itu satu persatu lagu di album ini juga menjadi hits seperti MEMORI, SEPUTIH KASIH, SEMOGA, PERCAYALAH, PESTA dan MELEPAS DUKA. Album ini memang fenomenal, bahkan rasanya album ini adalah album terbaik dari seluruh album Ruth Sahanaya yang pernah dirilis.


Track List

1. ASTAGA
James F. Sundah
2. MEMORI
Oddie Agam
3. PESTA
Candra Darusman
4. SEPUTIH KASIH
Erwin Gutawa & Harry Kiss
5. MELEPAS DUKA
Indra Lesmana & Titi DJ
6. SEMOGA
Aminoto Kosin & Dian Pramana Poetra
7. HINGGA DISINI
Candra Darusman
8. PENUH ASMARA
Aryono Huboyo Jati & Agus Budiman
9. PERCAYALAH
Dian Pramana Poetra & Deddy Dhukun
10. TERSINGGUNG
Bagoes AA




ASTAGA

Begitu banyak rintangan
Yang harus dihadapi
Lalu mengapa kau diam saja
Tak berdaya
Di belia usia, di masa yang paling indah
Kau tampak tak bergairah

Sementara yang lainnya
Duduk seenaknya
Seakan waktu takkan pernah
Ada akhirnya
Hanya mengejar kepentingan diri sendiri
Lalu cuek akan derita sekitarnya

Oh oh Astaga
Apa yang sedang terjadi ?
Astaga,
Hendak kemana semua ini ?

Bila kaum muda
Sudah tak mau lagi peduli
Mudah putus asa
Dan kehilangan arah

Friday, December 14, 2007

Festival Lagu Populer Indonesia 1989


Judul Album : Festival Lagu Populer Indonesia 1989

Penyanyi : Various Artists
Tahun Produksi : 1989
Produser : Panitia FLPI 1989
Produksi : Asiri & Harpa Records
Distributor : Atlantic Records

Festival Lagu Populer Indonesia tahun 1989 menunjukkan bagaimana dominasi musisi Bandung begitu kuat. Dari daftar finalis, sebagian besar adalah komposer dari Bandung! Ada YOVIE WIDIANTO, WIEKE GUR, HERMAWAN, FERINA, IWAN WIRADZ, DEWAYANI, HENTRIESA dan kawan-kawannya. Finalis tahun ini juga terkesan lebih meriah dengan banyaknya lagu-lagu bertempo upbeat dibandingkan finalis festival tahun-tahun sebelumnya yang rata-rata bertempo lambat dengan aransemen grande dan sangat khas 'festival'. Boleh jadi dewan juri memang menyesuaikan dengan trend musik yang sedang berjalan saat itu. Bahkan pemenang pertama festival kali ini juga bertempo upbeat, sebuah lagu ciptaan JOSSIE HITIJAHUBESSY dan OLVY HEUMASSE berjudul BILA yang dinyanyikan TRIE UTAMI dan JOPIE LATUL. Prestasi ini cukup mengejutkan mengingat usia Olvy saat itu baru 14 tahun. Karena menjadi pemenang, lagu BILA tidak ada di album ini tapi dirilis tersendiri setelah lagu ini selesai mengikuti Festival di luar negeri. Ada beberapa hits yang muncul dari album ini seperti INI DAN ITU, SUDAHKAHKU, BIAS WARNA dan BERDUA. Tapi the biggest hits dari album ini adalah lagu AKU SUKA KAMU SUKA yang dinyanyikan oleh HARRY MOEKTI dan CANTORA GERONIMO.



Track List

1. AKU SUKA KAMU SUKA 
Dharma Oratmangun
Harry Moekti & Cantora Geronimo
2. INI DAN ITU 
Hermawan & Inge Maskun
Ruth Sahanaya
3. LESTARI
Hentriesa & Emma Madjid
Trio Libels
4. SUDAHKAH KU 
Dewayani & Deddy Wiradz
Connie Constantia
5. BIAS WARNA 
Kusdamarsasi Koesnoen & Johandi Yahya
Utha Likumahuwa
6. LUPAKAN MASA LALU 
Robby Lea
Tetty Manurung
7. PUTIH CINTAKU 
Andi Christian
Al Rizal
8. SEMOGA SAJA
 Yovie Widiyanto & Wieke Gur
 Emilia Contessa
9. BERDUA
Yovie Widiyanto & Wieke Gur
Mus Mujiono
10. MENCARI 
Tamam Hoesein & Wieke Gur
 Harvey Malaiholo
11. INDAHNYA CINTA
 Dewayani & Deddy Wiradz
Vonny Sumlang
12. HARAPANKU 
Iwan Wiradz, Hentriesa, Ferina
Elfa's Boys




AKU SUKA KAMU SUKA

Aksi gaya dandananmu
Kau idola remaja
S'lalu kau curi pandang
Senyum manis menggoda
Merah pipi merona

Bikin jantungku berdebar
Akupun terpesona
Ada isyarat cinta dari kerling matamu
Malu aku jadinya
Baru seminggu saja
Kukirim surat cintaku
Kini engkau t'lah berada
Tepat di depanku

Wouw...
Aku suka, kamu suka
Lalu kita bicara cinta
Aku suka, kamu suka
Kata orang, jatuh cinta