IKAN WADER GORENG
Pengen nangis rasanya, menggoreng dan menikmati
ikan wader tepung ini. Rasanya Almarhum bapak saya masih ada hiks…hiks….ikan
wader ini salah satu kesukaan bapak, apalagi makannya dengan sambal terasi,
nasi hangat dan lalap, lengkap nikmatnya.
Kriukkkk…nyam…nyam….hanya satu bungkus plastik
ikan wader yang saya dapatkan di yu sayur ha..ha…masih kurang. Di pasar belum
tentu ada ikan wader, kalau ada tukang sayur bawa wader so pasti saya beli dan
digoreng renyah lalu masuk toples. Selain buat lauk juga bisa jadi camilan. Ikan
wader bisa diganti dengan ikan mas balita, rasanya gurih juga. Membuatnya cepat
dan mudah.
Ikan Wader Goreng
Bahan :
- 500 gram ikan wader
- 200 gram tepung beras
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu haluskan:
- 4 siung bawang putih
- 1 sendok teh Ketumbar
- 1 ruas Kunyit
- 2 ruas jahe
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Cuci bersih ikan wader, tiriskan.
- Campurkan bumbu halus dengan ikan wader, sampai merata.
- Diamkan agar bumbu menyerap. Tiriskan ikan.
- Siapkan tepung beras lalu balut ikan dengan tepung beras.
- Goreng ikan sampai kering. Tiriskan.
- Simpan di toples dan siap disajikan.
Selamat mencoba dan menikmati d