Berita Nasional

Tampilkan lebih banyak »

Manca Negara

Tampilkan lebih banyak »

Ekonomi

Tampilkan lebih banyak »
Diberdayakan oleh Blogger.
Tampilkan postingan dengan label tanda akan meninggal. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label tanda akan meninggal. Tampilkan semua postingan

8 Tanda yang Terjadi Pada Tubuh Manusia Ketika Akan Meninggal



Sebagai keluarga terdekat tentu membuat anda tak ingin melewatkan detik-detik terakhir dari orang yang anda cintai. Ingin selalu berada didekatnya dan mengetahui keadaannya setiap saat merupakan salah satu bentuk ungkapan rasa cinta anda untuknya. Jika tak bisa bersama orang tercinta di saat terakhirnya rasanya ada penyesalan tersendiri yang sulit terobati. Apalagi bila belum memenuhi apa yang dia inginkan akan semakin bertambah penyesalan itu.

Namun, apadaya waktu tidak bisa diputar kembali dan kehidupan terus berjalan ke depan maka, lanjutkan hidupmu walau tanpa yang terkasih. Bila belum bisa memenuhi janji sebelum dia meninggal maka, segeralah penuhi setelah sepeninggalannya. Jangan hanya menyesal saja, tetapi berusahalah untuk memenuhi janji tersebut. Hindari merenung kelamaan, karena dapat memperburuk kesehatan, lebih baik do’akan saja orang yang anda cintai. 

Sebelum orang meninggal akan ada beberapa tanda-tanda yang ditunjukkan pada tubuhnya. Sehingga anda tahu bahwa ketika mengalami kondisi itu berarti saatnya mendampinginya. Nah, berikuti ini 8 tanda yang terjadi pada tubuh manusia ketika akan meninggal, yaitu :

Kehilangan nafsu makanTanda pertama yang dialami orang yang akan meninggal adalah kehilangan nafsu makan. Apabila anda mencoba untuk memberikan sesuap nasi, dia akan menolaknya. Banyak alasan yang dia ungkapkan agar tidak jadi makan. Mungkin dia sudah merasa kalau dirinya akan menemui ajalnya. Sudah tak ada lagi rasa lapar yang dirasakan olehnya.

Jika seperti itu jangan memaksanya untuk makan, namun biarkanlah dia ingin melakukan apa. Jangan sampai gara-gara anda memintanya untuk makan, dia malah marah lalu menyuruh anda untuk meninggalkannya. Tak usah juga memberinya obat perangsang nafsu makan. Menurut Hospice Pasien Alliance, tidak dianjurkan memaksa seseorang yang sedang sekarat untuk makan. Tubuh perlu diberikan izin untuk mengakhiri sendiri.

Merasa kelelahan yang berlebihan, kebanyakan tidur serta menarik diri dari kehidupan sosialDia yang akan meninggal lebih banyak tidur daripada melakukan kegiatan. Menjadikan dirinya sedikit berbicara dibandingkan biasanya, dia juga lebih pendiam dan merasa cepat lelah. Ini merupakan peringatan untuk anda orang terdekatnya agar lebih siap dan tidak kehilangan waktu untuk berkomunikasi serta menangkap beberapa pesannya. Umumnya orang yang akan meninggal mempunyai beberapa pesan penting bagi orang terdekatnya.

Mungkin saja saat dia hidup di dunia belum bisa melaksanakan sesuatu yang sangat diharapkannya maka, ia menyuruh ahli waris untuk melakukan hal tersebut atau pesan lainnya. Menurut pendapat para ahli, kita tidak diperbolehkan memaksanya supaya tetap terjaga atau sekedar berbicara. Membiarkannya untuk tetap beristirahat sangatlah penting, karena dia sudah memesarahkan hidupnya kepada Tuhan.

Kelemahan fisikanda berikutnya adalah terjadi kelemahan terhadap fisiknya. Dia akan berusaha menahan rasa sakitnya yang diikuti melemahnya anggota tubuh. Dia mungkin saja kesulitan bergerak, bangun dari tempat tidur atau sulit melakukan apa yang dia inginkan. Tubuhnya seakan-akan merasa lemas, butuh banyak energi untuk bisa mengangkat salah satu anggota tubuhnya. Untuk menyentuh orang yang akan meninggal anda harus mampu menguatkan diri, terlebih lagi saat menyentuh bagian wajah dan kepala.

Kebingungan mental
Ada beberapa orang yang merasakan kebingungan mental saat proses menemui ajalnya. Dia merasa bingung terhadap orang-orang yang ada di sekitarnya. Terkadang dia salah mengira keluarganya atau mencari orang terdekatnya yang telah meninggal dulu. Yah, dia sudah samar dengan ingatannya, bahkan jika didengarkan omongannya kadang bisa membuat anda tertawa sendiri karena saking ngelantur bicaranya. 

Sulit untuk bernafasKemudian dia akan merasa sulit bernafas, sebab ruh secara perlahan mulai meninggalkan tubuhnya. Nafasnya jadi  terengah-engah, betapa sulitnya dia menarik lalu menghembuskan nafasnya secara tidak teratur. Apabila dilihat nafasnya nampak seperti terputus-putus, tak bisa lagi kembali tenang. Dengan keadaan yang seperti ini anda harus lebih banyak menuntunnya menyebut nama Tuhan daripada mengajaknya berbicara yang tak ada gunanya.

Kesulitan bernafas membuatny sulit berbicara apalagi untuk mengingat apa yang seharusnya diucapkan sebelum meninggal. Untuk itu, dia perlu tuntunan anda agar dapat melafalkan Asma Allah dengan baik. ucapkanlah secara perlahan didekat telinganya supaya dia mudah mendengar lalu mengucapkannya.

Ada perubahan buang air kecilKarena dia telah berhenti minum, ginjalnya menjadi tertekan. Akibatnya urin yang keluar hanya sedikit dan berwarna kuning kecoklatan gelap. Biasanya proses ini ditandai oleh penurunan tekanan darah. Jika dia tidak bisa berjalan ke kamar mandi lebih baik siapkan wadah untuk dia pipis. Rawatlah sebaik mungkin di menit terakhirnya supaya anda tidak ada penyesalan sedikitpun serta merasa lebih siap ditinggalkan olehnya.

Badannya menjadi dinginDalam proses orang yang akan meninggal suhu tubuh dan peredaran menurun. Hal ini berefek pada tubuh terutama di bagian jari tangan dan kaki orang tersebut rasanya dingin. Membuat oksigen banyak yang keluar dari tubuhnya serta sebagian anggota tubuh mulai pasif. Meskipun orang yang akan meninggal masih mempunyai semangat hidup tinggi namun, tetap saja tidak mampu melawan takdir Tuhan untuk dirinya. Hidup di dunia tidak ada yang kekal, ada kelahiran ada juga kematian.

Vena bernoda, warna kulit semakin pucatTanda terakhir adalah vena bernoda sehingga warna kulitnya menjadi pucat. Umumnya berwarna keunguan/ kemerahan/ timbul bintik biru pada tubuhnya. Matanya telah menutup, tubuhnyapun terbujur kaku. Dia telah tiada sekarang, yang dibutuhkannya banyak do’a dari orang-orang yang dicintainya. Bukan hanya tangisan serta ratapan sedih saja karena sulit melepaskannya.

Itulah  8 tanda yang terjadi pada tubuh manusia ketika akan meninggal, dengan mengetahui tanda ini anda harus mencurahkan seluruh perhatian padanya.

Entertainment

Tampilkan lebih banyak »

Gaya Hidup

Tampilkan lebih banyak »