Monday, February 22, 2010

Kisah Petapa Muda

Hari yang bahagia pasti dinantikan oleh setiap orang. Hari dimana orang menikmati jerih payah usahanya. Setelah sekian lama melakukan semedi di gunung wenang akhirnya sang petapa Muda ini berhasil menyelesaikan semua pantangan dan persyaratan serta menguasai semua ilmu yang diajarkan oleh Guru Tua....


Kurang lebih 6 Tahun menjalani pertapaan dan menimba ilmu di sebuah perguruan silat Jari dan Otak di gunung wenang akhirnya Jo sang petapa muda ini menyelesaikan semua syarat dan ketentuan yang berlaku di perguruan silat Jari dan Otak....

Adapun perguruan ini mengajarkan cara-cara menulis mantra yang dapat digunakan untuk menciptakan sebuah senjata baru yang dapat membantu manusia dalam menyelesaikan pekerjaan, ada pun mantra-mantra itu dapat ditulis dalam berbagai macam bahasa. Visual Basic, Visual Foxpro dan Visual C#, C++, Assembler dan berbagai bahasa mantra lainnya. Masing-masing mantra ini memiliki cara-cara yang berbeda namun memiliki tujuan yang sama yakni membantu manusia dalam menyelesaikan masalah.

Sejak tahun 2003 Petapa Jo mulai mengikuti bimbingan dari sang Guru Tua, sebelum belajar menulis mantra Jo diajarkan cara menulis terlebih dahulu (bagaimana cara menguasai papan penulis mantra). Kata sang guru karena ini adalah Perguruan Silat Jari maka yang terlebih dahulu dilatih adalah jari tangan, supaya nanti dapat menulis mantra dengan baik. Setelah melatih jari-jari maka Jo diajarkan cara menghitung sebuah kemungkinan yang akan terjadi sehingga dapat mengantisipasi serangan lawan. Awalnya Jo merasa kesulitan dan sering mengalami kegagalan. Namun karena keteguhan hati dan kegigihannya dia mulai bisa menguasai semuanya itu.

Setelah sekitar 3 Tahun berlatih dan mulai menampakkan perkembangan maka Jo dan kawan-kawan disuruh membentuk sebuah kelompok kecil untuk mulai mempraktekan ilmu yang telah didapat. Dan semua kelompok diberi kesempatan untuk memilih tempat untuk beraksi. Jo dan kawan-kawan pun memilih sebuah tempat di Tengah-tengah pulau Sulawesi dan mulai mempraktekan sebagian ilmu yang didapat. Disana mereka pun menuai keberhasilan dimana banyak orang yang senang dengan keberadaan mereka bahkan ada beberapa wanita yang jatuh hati dengan Jo. (Ket. Jo adalah Pria tampan dari Suku Minahasa)

Setelah sekitar 3 bulan beraksi dan telah berhasil Jo harus kembali ke tempat pertapaan dan melanjutkan menimba ilmu yang lebih tinggi....

Sebagai akhir dari ujian, Jo harus menciptakan Ilmu baru dengan menggunakan mantra yang telah dipelajari selama beberapa tahun tersebut. Pada tahap ini Jo banyak menemui kesulitan dan masalah saking sulitnya masalah yang dihadapinya sehingga dalam menciptakan Ilmu baru ini Jo membutuhkan sekitar 2 Tahun untuk menyelesaikannya, dan pada akhirnya dia pun berhasil dengan nilai yang cukup bagus. Jo pun merasa puas dengan hasil yang dia dapat selama ini.

Dan Akhir dari kisah ini adalah esok hari dimana Jo dan kawan-kawan yang berhasil akan mengikuti upacara kelulusan. Dimana Jo dan kawan-kawan akan dilepas ke masyarakat dan siap menggunakan ilmu yang didapat untuk membantu masyarakat. Serta berguna bagi Nusa dan Bangsa........

Read more...

Monday, September 28, 2009

Bangkit dari Kematian

Setelah sekian lama meninggal dunia akhirnya bangkit juga dari kematian dan kebisuan. Ini kisah seorang blogger yang telah lama menghilang dari orbitnya dan kini kembali lagi...

Sungguh menyenangkan hari ini, setelah sekian lama aku coba untuk masuk ke blog pribadi ku tapi gak bisa ga tau kenapa padahal udah coba pake password dan username yang biasanya aku pake tapi kok ga bisa (tanya kenapa?), ditambah dengan kesibukan kuliah yach.... aku putuskan untuk ga posting dulu sampai skripsi ku selesai....

Singkat cerita sekian lama aku ga pernah bisa posting jadinya cuman bisa liat Shoutboxnya doang.. sedih sich tapi mau gimana lagi udah ga bisa dibuka emailnya juga dah ga bisa dibuka....

kemudan hari ini aku iseng ke warnet dan ngenet sambil coba buka email (gmail yang pasti) dan..... loh...loh...loh... kok bisa? trus aku coba buka blog ku yang lama tertidur.... e...ee....eeee....ee.e... udah bisa kebuka.... wah senangnya hati ini akhirnya bisa join bareng teman-teman lagi sambil tukeran link heheheh....

Akhirnya Bangkit dari kematian......

Read more...

Friday, April 17, 2009

Ramalan Kiamat 21 Desember 2012

Berita seputar Prediksi dan Ramalan Kiamat 21 Desember 2012 semakin membuat resah Masyarakat. Apa yang diresahkan dengan hari Kiamat ? Dan mengapa harus tanggal 21 Desember 2012 ? Inilah yang sedikit mengusik saya untuk ikut menulis seputar hari kiamat yang di ramal kan akan jatuh pada tanggal 21 Desember 2012. Melihat Fenomena Kiamat sebenarnya bukan hal yang baru. Ditahun sebelum ini sudah ada berbagai macam versi yang menyebutkan tanggal. bulan dan tahun terjadinya kiamat, namun belum ada 1 pun yang berhasil membuktikan hasil ramalannya. Namun Kiamat memang tidak pernah sepi dari pemberitaan, apalagi untuk kiamat versi 2012 ada berbagai macam sumber yang dipercaya oleh masyarakat umum tidak pernah meleset dalam memberikan prediksinya di tambah lagi ada kejadian alamiah yang memang mendukung akan terjadinya Hari Kiamat. Sebut saja Pergolakan Korea-jepang yang konon akan berakhir dengan Perang Dunia ke 3. Pemanasan Global yang main parah, Krisis ekonomi yang menyebabkan beberapa negara menjadi Kolaps dll. Namun apakah kejadian tersebut adalah tanda dari Kiamat ?

Mari kita lihat satu persatu dengan seksama. Mengenai konflik Jepang dan Korea yang akan menyebabkan perang dunia 3. Ingat bahwa sebelumnya sudah pernah ada Perang Dunia 1 dan 2, toh Bumi masih bisa berdiri dengan tegak. Mengapa Perang Dunia 3 harus diidentikkan dengan Kiamat. Lalu mengenai Pemanasan Global dan Krisis ekonomi Dunia. Kalaupun itu benar akan menyebabkan Kiamat, mengapa harus menunggu tahun 2012 ? Toh bisa saja besok, minggu depan, bulan depan, tahun depan atau 20 lagi akan terjadi kiamat yang disebabkan oleh kedua hal tersebut.

Saya Pribadi bukan anti dengan kiamat namun anti terhadap sebuah prediksi yang kesannya terlalu dipaksakan. Memang saat ini kita masuk kedalam jaman akhir, namun akhir jaman tetaplah adalah sebuah misteri kpenyaan Allah. Tidak ada dalam 1 agama manapun yang menyebutkan secara eksplisit kapan terjadinya kiamat dengan secara terbuka. Semua hanyalah bersifat tanda-tanda. Tujuan Allah tidak memberikan berita hari Kiamat secara eksplisit agar manusia menyadari bahwa setiap hari bisa menjadi akhir untuk hidup mereka didunia dan tidak ada seorangpun di dunia ini yang diberi sebuah wewenang untuk mengetahui kapan secara pasti hari kiamat akan terjadi. Namun yang terjadi saat ini adalah sebuah ke sok tahuan manusia untuk berusaha memprediksi angka jadi kapan dunia ini akan berakhir.

Semua hal akan dikembalikan kepada kita semua. Walaupun Mama Lawrens juga ikut setuju akan terjadi kiamat di tahun 2012 lalu bukan berarti Kiamat akan benar-benar terjadi seperti hal dikatakannya. Kiamat akan bisa datang lebih cepat atau lebih lama sesuai dengan kehendak Allah karena Ia lah sang pemegang kedaulatan alam. Jadi tidak ada ruginya kalau setiap hari sepertinya kita harus bersiap untuk menyambut kiamat karena kiamat bisa terjadi kapan saja tanpa harus diberitahu terlebh dahulu.


Read more...

Tukeran Banner Yuk!!

odhing scooterist

hengky-kiks Kolom blog tutorial gas.bekasi Ridobrown scooter motor kolot FOTO UNIK vespagorontalo

Recent Post

  ©Template by Dicas Blogger.