Follow me? Back to your Dashboard
My Online Diary
Welcome


Assalamualaikum and holla everyone!
♥Before anything else please follow these rules:

-No ripping
-spamming
-No harsh words
-and any type of childish acts.

Respect is a must.
♥Best-viewed with Google Chrome only.
♥Enjoy your stay ^^


------------------


The Writer



Nia Kariani
Merlion City
A daughter, a wife and a mother
♥ reading, eating, baking, bentoing & digital scrapbooking
View my complete profile




Time





Sweet Notes





Lovely Friends





Memories

Apdet..apdet...
Naik Pangkat
Kembali...
Pindahan..
Lagi Males...
Maaf Lahir Batin...
Iseng
Apdet..apdet...
Happy B'day
Salah Sasaran..

July 2006
August 2006
September 2006
October 2006
November 2006
December 2006
January 2007
February 2007
March 2007
April 2007
May 2007
June 2007
July 2007
August 2007
September 2007
October 2007
November 2007
December 2007
January 2008
February 2008
March 2008
April 2008
May 2008
July 2008
August 2008
September 2008
October 2008
January 2009
June 2010
July 2010
January 2012




Music

Can you just hear this?






Visitor



online





Big Applause

Template made by: Adawiyah =)
Basecode from: Ziera
Follow and Dashboard from: Ayem
Navigations from: Athirah Rahim
Header made at: Photoshop Cs3





Naik Pangkat | Thursday, July 01, 2010
Setelah hampir 6 tahun menjadi anak tunggal, alhamdulillah Rayna akan segera menjadi kakak. Hm, 6 tahun.. waktu yang sangat lama. Bahkan saya pun sudah lupa rasanya mual-mual di awal kehamilan, ngidam makanan tertentu, bagaimana gerakan senam hamil, dan berbagai rasa yang saya alami saat kehamilan. Tetapi rasa sakit saat melahirkan sepertinya masih terekam dgn baik di ingatan :)

Awalnya ada sedikit ketakutan kalau Rayna akan merasa "tersaingi" jika dia tahu bahwa dia akan menjadi kakak. Ternyata saya salah besar. Meskipun dulu saat saya belum hamil, dan setiap diajukan pertanyaan, "Rayna, mau punya adik ga?" saya akan selalu mendapat jawaban "I don't like baby!" Pada kenyataannya Rayna sangat excited begitu tahu dia akan mendapat adik. Bahkan dengan senang hati langsung mengumumkan bahwa adik bayi dalam perut saya dia kasih nama Upin *huwaaa, ga relaaaa* Untungnya nama Upin tidak bertahan lama, Rayna mendapat ide baru pas liburan sekolah. Bergantilah nama Upin menjadi Mac *lumayanlah dari Upin hihihi*
***

Ketika saya muntah-muntah di awal kehamilan. Rayna akan menunggu saya di depan pintu toilet sambil bertanya, "Mummy, are you okay?" dan setelah itu dia akan berlari ke dapur mengambilkan saya minum. Rasanya tidak percaya, Rayna yang masih takut tidur sendiri dan sering ngambek kalau disuruh pulang dari bermain bisa penuh perhatian seperti itu kepada saya. Namun terkadang perhatian Rayna terhadap perubahan fisik saya terlalu berlebihan.

Rasanya sudah tidak terhitung saya mendengar komentar Rayna, seperti, "Mummy, you're getting fat and fatter," atau "Mummy, do you know your butt is getting bigger?". Waduhhh.. anak ini mengapa jujur sekali dalam berkomentar??? *zzzingggg langsung tertohok hingga tak mampu berkata-kata*

Terlepas dari semua itu saya sangat bersyukur, Rayna cukup pengertian dengan keadaan saya yang sedang hamil. Manjanya sudah banyak berkurang dan makin mandiri. Setiap pagi, Rayna selalu memeluk dan mencium perut saya sambil berkata, "I love you baby Mac." Kalau lagi rajin, malam sebelum tidur mau disuruh baca buku cerita untuk si adik (strategi ibunya supaya absen bacain cerita ke Rayna). Yang jelas kehamilan saya kali ini semakin berwarna dengan adanya kakak Rayna

Labels: ,


posted by Nia at 7/01/2010 02:16:00 PM | 23 Memory




Older Post | Newer Post